Bagi Anda pecinta dunia anime kelahiran  80an tentu sudah tidak asing dengan serial anime Gundam. Gundam Seed merupakan serial anime robot yang Pak Pitoyo Hartono turut serta dipanggil menjadi anggota tim di balik pembangunan robot raksasa Gundam di Jepang.

Proyek yang diberi judul Gundam Global Challenge, memiliki tujuan merancang robot Gundam 18 meter yang mampu bergerak. Profesor fisika rekayasa Waseda University Jepang, Shuji Hashimoto, yang juga mentor Pak Pitoyo, memimpin proyek tersebut.

Dikota Yokohama sendiri masih berencana untuk membangun patung Gundam yang bergerak pada tahun 2020

“Penelitian di lab terdiri dari empat kelompok, yaitu robotika, pengolahan gambar, suara dan pemrosesan musik dan jaringan saraf dan kecerdasan buatan,” kata Pitoyo kepada tempo.co

Selain Hashimoto sebagai pemimpin dan Pak Pitoyo Hartono, direktur anime Yoshiyuki Tomino, produser film Katsuyuki Motohiro dan direktur teknik kreatif Seiichi Saito juga terlibat dalam proyek ini.

Pak Pitoyo bekerja sebagai profesor jaringan syaraf tiruan di departemen mekanik dan informasi di Universitas Chukyo di Jepang. Dia bergabung dengan Gundam Global Challenge pada tahun 2014 oleh undangan Hashimoto.

Pak Pitoyo menyelesaikan studi sarjana dan pascasarjana pada tahun 1993 dan 1995 di Waseda University. Di antara minatnya adalah mengungkapkan bagaimana kecerdasan dapat muncul pada manusia dan alam melalui penelitian robotika.

Kamu tahu serial anime robot Gundam itu berasal dari ide kreatif kan? Sebentar lagi cerita fiksi inipun Akan menjadi nyata oleh perkembangan ilmu pengetahuan. Jika kamu ingin meniru langkah Sukses Pak Pitoyo Yang meraih beasiswa ke Jepang, ya marilah segera belajar Bahasa Jepang hanya Di Fortuner.id loh! Hajimemashoo!.


Sumber: Tempo.co