Bekerja sebagai Aparatur Sipil Negara atau disebut ASN merupakan impian banyak putra dan putri bangsa Indonesia. Menjadi ASN baik Pegawai Negeri Sipil maupun Honorer atau disebut Pegawai Pemerintah Perjanjian Kontrak atau disebut PPPK tentu harus mengikuti beberapa prosedur pentingseperti menyiapkan kelengkapan berkas.

Apa saja berkas yang harus dilengkapi dalam seleksi PNS maupun seleksi PPPK? Berikut ini beberapa berkas penting yang harus dilengkapi dalam seleksi PNS dan PPPK :

1. Scan KTP/ Surat Keterangan KTP (ASLI)

Berkas KTP ini sudah wajib lho, karena saat register kita diminta memasukan Nomor Induk Kependudukan. Berkas yang diupload harus KTP atau Surat Keterangan KTP yang asli.

2. Scan Ijazah (ASLI)

Berkas Ijazah yang diupload harus hasil scan Ijazah Asli, jangan upload hasil fotocopy.

3. Scan Transkrip nilai (ASLI)

Berkas yang diupload harus hasil Scan Transkrip nilai asli, jangan upload hasil fotocopy.

4. Scan Pas Photo Diri

Photo yang discan harus jelas ya wajahnya, Biasanya latar berwarna merah. Photo ini nanti akan terintegrasi dengan kartu peserta pendaftaran dan kartu peserta ujian.

5. Swa Foto

Yaitu foto selfie dengan memegang KTP dan Kartu Informasi Akun.

6. Dokumen pendukung lainnya (menyesuaikan persyaratan Instansi), seperti :

  • Scan Sertifikat Akreditasi Program Studi pada BAN-PT dan/atau Pusdiknakes/LAM-PTKes.
  • Scan Surat Tanda Register (STR) Asli (bagi pelamar yang mendaftar pada formasi jenis jabatan tenaga kesehatan yang mensyaratkan Surat Tanda Registrasi (STR)).
  • Scan Sertifikat Pendidik Asli yang dikeluarkan oleh KemDIKBUD atau KemRISTEKDIKTI atau Kementerian Agama (bagi Pelamar pada formasi jabatan Guru yang memiliki sertifikasi pendidik).
  • Scan Surat keterangan dokter Asli yang menerangkan jenis/tingkat disabilitasnya, bagi pelamar Penyandang Disabilitas.

Dalam melengkapi berkas-berkas tersebut, kapasitas data yang dimiliki oleh masing-masing berkas harus soft file dengan kapasitas maksimal 200 kilobyte (KB). Ayo, dapatkan informasi menarik lainnya dari indonesiar.com.