Ketika berhubungan seksual dengan pasangan, kita pasti menginginkan kepuasaan sampai orgasme. Yang jadi tanda tanya, berapa lama waktu ideal berhubungan seksual? 5 menit? Atau sebaiknya 1 jam? Apakah kalau hanya sebentar mempengaruhi kepuasaan?

Pertanyaan-pertanyaan ini acap kali terngiang di pikiran. Untuk menjawab rasa penasaranmu simak penjelasan berikut!

Menurut John Wincze, profesor perilaku manusia di Brown University, kebanyakan hubungan seksual, mulai dari saat penetrasi sampai orgasme, berlangsung antara 1 sampai 10 menit.

Menurut Wincze, durasi bercinta antara 1 hingga 10 menit itu dialami sekitar 90% dari seluruh laki-laki di dunia.

Kemudian, para peneliti melakukan survei terhadap 50 konsultan dan terapis seks tentang berapa lama hubungan seks terbaik menurut para ahli.

Ditemukan bahwa, durasi 3 hingga 7 menit ‘cukup’ sementara 7 sampai 13 menit ‘sesuai harapan’. Menurut para konsultan, waktu 1 hingga 2 menit terlalu pendek, sedangkan 10 hingga 30 menit dianggap terlalu lama.

Sementara itu, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Sexual Medicine mengatakan bahwa wanita butuh waktu sekitar 12,76 – 14,06 menit untuk orgasme atau waktu rata-ratanya ialah 13 menit.

Dalam penelitian ini para peneliti melibatkan 645 wanita yang kemudian dicari tahu berapa lama mereka untuk mendapatkan orgasme.

Untuk bisa mencapai orgasme, bukan cuma dipengaruhi oleh penetrasi saat berhubungan seks, tapi juga dipengaruhi oleh rangsangan secara oral dan rangsangan lainnya.

Maka dari itu, jangan terlalu buru-buru dalam bercinta kalau ingin mendapatkan orgasme. Lakukanlah dengan perlahan dan tepat. Semoga informasi ini bermanfaat. Selamat mencoba dan semoga sukses!