Sebelumnya kami memohon maaf dalam penulisan artikel ini. Bukan bermaksud untuk menyindir atau bermaksud tidak baik tetapi kami mengingatkan kepada kamu kalau kesehatanmu juga penting bagimu.
Bukan berarti pelit, ada beberapa barang yang sebaiknya jangan dipinjamkan ke siapapun. Ini demi kesehatan kulit dan kebersihanmu. Ada kalanya meminjamkan barang tanpa berpikir bisa menyebabkan implikasi kesehatan yang serius.
Jadi tidak peduli seberapa besar hati yang kamu miliki, ada hal-hal tertentu yang sebaiknya disimpan hanya untuk diri sendiri. Berikut daftar barang yang disarankan untuk tidak dipinjamkan ke orang lain.
Earphone
Mungkin tak masalah bagimu meminjamkan earphone ke teman.. Namun sebaiknya tidak lagi melakukan hal tersebut. Alasannya cukup sederhana, kita semua memiliki jenis kuman dan bakteri tertentu yang berkembang biak di dalam kotoran telinga. Jadi ketika kita membaginya dengan teman atau rekan kerja, itu sebenarnya dapat menyebabkan infeksi telinga yang berpotensi buruk.
Lipstik, Lip Balm, dan Sumpit
Mungkin kamu pernah berbagi lipstik maupun lip balm dengan teman. Atau sering meminjami kekasihmu sumpit yang biasa digunakan? Tapi tahukah kamu bahwa berbagi pulasan bibir tersebut sebenarnya bisa menyebarkan virus corona, Hepatitis dan infeksi seperti herpes?
Sekalipun kamu satu-satunya yang punya lipstik, kami sarankan untuk membersihkan lapisan atas lipstik atau sumpit dengan pembersih dari waktu ke waktu. Ini demi menjaganya tetap bersih serta menghilangkan kotoran maupun kuman di bagian ujungnya.
Sisir
Banyak dari kita yang meminjamkan sisir atau sikat rambut kepada teman dan keluarga. Bagi yang belum tahu, berbagi sisir sebenarnya dapat menularkan kutu hingga infeksi kulit kepala. Tipsnya, buatlah jadwal untuk mencuci sisir dan sikat rambut setidaknya sekali seminggu untuk menghilangkan kuman dan bakteri yang menumpuk di atasnya.
Handuk
Suka berbagi handuk badan atau wajah dengan rekan terdekat? Berbagi handuk menjadi hal yang dilarang bahkan ketika anggota keluarga meminjamnya. Alasan di baliknya cukup sederhana, handuk sebagian besar digunakan untuk menyerap kelembapan dan keringat dari tubuh seseorang. Jika sering berbagi tanpa mencucinya lebih dulu, tidak perlu seorang jenius untuk mengetahui bahwa hal tersebut dapat menyebabkan infeksi kulit.
Sabun Batang
Kamu masih pakai sabun batang walaupun itu digunakan buat pembersih muka? Sabun batang lebih banyak bakteri dan menumpuk di atasnya. Kamu lebih disarankan menggunakan sabun cair terlebih lagi jika sabun tersebut sudah digunakan orang lain.
Maskara dan Bedak Wajah
Meminjami maskara maupun bedak muka harus dihindari dengan cara apa pun. Bahkan jika kamu pergi ke salon untuk bersiap-siap, pastikan mereka menjaga kebersihan produknya. Pengaruhnya bisa langsung terjadi pada wajahmu, entah jerawat atau ‘benjolan’ di area mata.
Nah, apa kamu termasuk wanita yang sering meminjami barang tersebut? Mulai sekarang sebisa mungkin jangan lakukan demi menjaga kesehatanmu karena sekarang virus Covid-19 sudah mewabah sekarang ini.