Sebagai manusia tentu saja memiliki kebutuhan dalam hidupnya. Dari beberapa kebutuhan manusia, hubungan seks merupakan hal yang penting bagi setiap pasangan suami istri yang ingin membangun hidup bahagia dalam berumah tangga.
Bagaimana siklus seks yang sempurna bagi pria dan wanita?
- Kase kegembiraan karena rangsangan
Dalam siklus awal ini, Baik pria dan wanita sama-sama merasakan sensasi dan ciri-ciri fisik tertentu saat fase terangsang.
- Fase Linier
Fase kedua setelah terangsang yaitu fase linear sebelum klimaks. Masalahnya, wanita mengalami fase plateau ini lebih lama. Pria yang ‘kurang mahir’ akan cepat selesai duluan meski wanitanya belum mencapai klimaks.
- Fase Klimaks Orgasme
Masalahnya, pria butuh interval waktu lebih lama untuk bisa orgasme lagi (jika masih cukup muda), sementara wanita bisa orgasme berkali-kali (meski lebih rendah sedikit sensasi ledakan orgasmenya dibanding pria.
- Resolusi
Wanita bisa lebih lama drop (untuk kemudian orgasme lagi) dibanding pria yang lebih cepat drop (drastis).
Cukup banyak wanita yang ditemui antara tidak tahu sama sekali atau tidak/kurang menganggap pentingnya orgasme dalam sebuah hubungan seksual. Balik ke pribadi masing-masing juga. Kalau pria sudah pasti tujuannya, ingin mendapatkan orgasme, jadi komunikasikan dengan pasangan hidupmu soal ini agar tidak menjadi masalah mengganjal untuk kemudian hari.
Pada akhirnya semua perbedaan tadi bisa menciptakan masalah ataupun persatuan yang baik di antara kedua gender. Bisa kamu maknai sebagai sesuatu yang menakjubkan dengan menghargai keunikan masing-masing,
berkomunikasi dan bekerja bersama seperti halnya sebuah simfoni. Seks adalah bagian kecil dari tanggung jawab besar dalam cinta karena dari hubungan seks akan menghasilkan tanggung jawab yang besar bagi kehidupan.