KENALAN MELALUI INSTAGRAM, BISA ENGGA

Kamu bisa melakukan banyak hal di Instagram, termasuk salah satunya adalah melihat cewek-cewek cakep melalui foto untuk memperlihatkan berbagai hal didalamnya, dari aktivitas hingga hanya sekadar menunjukkan sensualitas dan kecantikannya.

Nah, pertanyaan terbesar dari dunia Instagram, apakah bisa cowok kenalan dengan cewek melalui Instagram? Hal apa sih yang perlu dilakukan agar cewek yang kamu sapa menjawab.

Simak beberapa jawaban dari para cewek mengenai kenalan di Instagram dan tips untuk melalukannya.

Maria, Modelling

Sebenarnya, kenalan di Instagram itu bisa banget. Asalkan, cowok yang mau kenalan sama aku sopan dalam berkata-kata. Cukup banyak sih cowok yang mau kenal aku di Instagram. Tapi yang bikin ilfeel, kalau dia tanya “lagi ngapain?”.

Banyak juga kok pria yang  nyambung pas diajak ngobrol. Dalam artian waras dan enggak kurang ajar apalagi sampai ngelantur. Bercanda pun sering, sampai kopdar juga ada. Untungnya rata-rata dari mereka waras.

Nina, Mahasiswi

Cowok kenalan sama cewek di Instagram, sebenarnya tergantung sih. Mungkin ada yang bisa. Tapi kalau aku tipikal cewek yang enggak bisa kenalan sama orang baru di medsos. Jadi harus ketemu dulu sebelumnya.

Ada kemungkinan, kalau pria bisa kenalan sama aku di Instagram. Misalnya, dia temenan sama temen aku atau enggak. Kalau satu circle, ya lebih mudah. Banyak yang iseng, cuma enggak aku tanggepin.

Yang paling bikin ilfeel, kalau pria ngomong, “Hei, boleh kenalan enggak? Minta nomor telepon dong”. Buat aku itu annoying abis. Aku sendiri enggak pernah kenalan sama pria di Instagram.

Rani, Mahasiswi

Menurut aku kalau ada cowok yang kenalan di media sosial (Instagram), itu cemen. Karena kalau di nyatanya biasanya lebih pndiem, jutek,  sombong gitu, beraninya di dunia maya dan kayak sok akrab gitu. Kadang juga ada yang enggak jelas juga.

Terus buat aku, kenalan di media sosial itu kadang ada rasa takutnya. Takutnya itu, takut kaya diteror, apalagi cewek. Ditambah sekarang kan banyak akun-akun palsu gitu ya. Kalau aku sih suka cek dulu postingannya, kalau sekiranya itu akun asli, balas seperlunya saja.

Kalau orangnya baik dan sopan, bisa ngobrol terus. Kan pasti kalau kenalan awalnya ngeliat dari attitudenya dulu kan. Itu bisa keliatan dari chatnya.

Ilfil di DM cowok pernah, biasanya dari bahasa DM-an cowoknya. Misalnya baru kenal terus langsung ngechat “lagi apa?” aku paling enggak suka di chat seperti gitu, apa ya, kaya terlalu privasi, ditambah baru kenal juga kan ya.

Kalau aku, biasanya yang DM di Instragram aku tuh kenal dulu di dunia nyata. Aku kan suka naik gunung ya, terus ada yang ngajak kenalan, tukeran akun media sosial, baru dia nge-DM aku. Awalnya minta follback sih kebanyakan. Terus baru ngobrol.

Menurut aku tipsnya buat cowok yang mau DM cewek di media sosial itu harus sopan, baik, attitudenya dijaga. Minimal jangan langsung chat “lagi apa?”, sebisa mungkin nanya hal umum, kayak hobi, pengalaman, terus bercanda-bercanda sedikit juga boleh.

Shinta, Guru

Bisa saja. Menurutku sah-sah saja asal keduanya tidak merasa keberatan.

Tips dari aku jangan terlalu berlebihan saat memulai percakapan,katakan “hi, boleh kenalan?” saja menurutku cukup atau dengan mongomentari foto dia dengan pujian, karena cewek paling senang banget kalau dipuji dan satu lagi tips dari aku, feed instagram sebisa mungkin harus menarik, karena itu point plus untuk kita para perempuan jadi penasaran pingin balas ‘hi’ juga.

Paling unik dari semua cowok yang ajak kenalan, ada satu cowok yang tiba-tiba DM dan langsung bilang, “kita ta’arufan yuk” padahal belum kenal dan tidak pernah ngobrol sebelumnya.

Dan hal ilfeel yang aku enggak suka selama cowok ajak kenalan tuh yang bawel padahal tidak dibalas tetap saja sering chat, itu tidak baik karena terkesan maksa.