Om Roy pernah membuat gebrakan baru yang membuat heboh tanah air. Mantan petinggi partai Demokrat dan Menpora RI (15 Januari 2013 – 20 Oktober 2014) itu seolah selalu punya cara untuk menjadi bahan perbincangan. Tapi, kenapa selalu baliknya ke panci ya?

Asli, namanya keren abis: Drs. Kanjeng Raden Mas Tumenggung Roy Suryo Notodiprojo, M.Si. Tapi, belaiu ini dulunya pakar informatika, multimedia, dan telematika. Keren kan.

Apalagi dia dulu sering jadi narasumber di berbagai media, entah itu TV, radio, dan media massa cetak. Seolah hanya Roy Suryo sebagai narasumber untuk mengetahui kebenaran sehubungan dengan foto atau data termasuk saat panas-panasnya atmosfir Pemilu.

Nah, gara-gara “nekat” ngomentarin video ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri dari Presiden RI, Joko Widodo, dan Ibu Iriana, kisah panci pun muncul kembali.
Masih ingat kan kasus barang-barang dapur dari rumah dinas yang dibawa Roy Suryo pulang setelah gak jadi Menpora lagi? Media pernah menyebut barang-barang yang dibawa pulang Roy mencapai 3.226 unit. Sadis juga ya.

Apa saja itu? Dari karpet impor asal Turki, antena parabola, pompa air, hingga kamera. Bukan soal kebenarannya nih, tapi kenapa ya Roy Suryo malah identik dengan panci? Mungkin hanya dia dan Tuhan saja yang tahu kenapa identik dengan panci.