Buat teman-teman yang suka banget drama Korea pasti kita sudah akrab dengan yang namanya Soju? Ya pastinya bukan akrab karena sering minumnya ya, tapi pasti akrab karena minuman khas Korea tersebut banyak ditunjukkan di drama-drama maupun acara Korea lainnya. Nah ternyata, banyak fakta-fakta soju yang
perlu kamu tahu.
Ngomongin soal Soju, Tuak asal Korea ini adalah minuman beralkohol yang punya beberapa fakta yang mungkin jarang kita ketahui. Maka dari itu, Mimin bakal bagiin nih ke kalian beberapa fakta di antaranya. Simak yuk!
Info Basic
Kadar alkohol dari Soju antara 16% – 53%, dan yang paling banyak biasanya sekitar 20%. Harga sebotol Soju hanya antara 1000-3000 Won saja. Murah meriah, makanya jadi minuman yang merakyat ~
Etika
Saat meminumnya bersama orang lain, jangan menuangkan minuman ke gelasmu sendiri. Jangan lupa, tuangkan Soju ke gelas orang lain dengan menggunakan tangan kanan sambil disangga oleh tangan kiri. Nah, saat menerima tuangan dari orang yang lebih tua, pegang gelasmu dengan kedua tangan. Cara meminumnya pun harus dengan menutup mulut dan memalingkan wajah terlebih dulu alias nggak boleh menghadap orang yang lebih tua. Dan juga, gelas kosong merupakan kode bahwa kamu telah siap untuk menerima Soju lagi.
Pabrik Soju
Di Korea, terdapat setidaknya 10 perusahaan besar yang memproduksi Soju, dan merk yang paling terkenal adalah Jinro Soju dengan angka penjualan sebanyak 61.38% dibanding dengan merk-merk lain.
Varian Soju
Selain Soju dengan rasa original, masyarakat Korea juga sering menikmati Soju dengan rasa lain seperti dicampur dengan bir dan menjadi Somaek (Soju + Maekju), Soju dengan cola (Socol), dan kini sedang populer Soju dengan rasa buah-buahan. Tapi dibanding dengan Soju biasa, katanya sih Soju “rasa-rasa” ini lebih cepat bikin mabuk.
Popularitas
Soju menjadi minuman favorit di Korea hingga menjadikan Korea sebagai negara pengonsumsi minuman keras tertinggi di Korea. Dari data yang ditunjukkan pada tahun 2006, setidaknya orang dewasa di atas usia 20 tahun telah mengonsumsi 90 botol Soju dalam setahun.
Andong Soju
Andong Soju adalah Soju tradisional yang memiliki kadar alkohol sekitar 40-45%. Masyarakat Korea biasanya hanya menikmati atau memberikan Soju ini sebagai hadiah saat perayaan hari-hari besar.
Nah itulah fakta-fakta Soju di Korea. Minum Soju emang udah jadi budaya di Korea ya guys, tapi tidak di Negara kita. Secinta-cintanya kita dengan budaya Korea, kita tidak seharusnya ikut-ikutan minum Soju.
Karena merupakan minuman beralkohol, pastinya soju memiliki efek-efek negatif bagi tubuh kita, apalagi kalau kita masih di bawah umur. So, minumlah es cendol aja! *atau just for love juga ora opo opo