Manado merupakan kota yang tenang dan masyarakatnya hidup penuh toleransi dan harmonis. Kota Manado merupakan ibukota provinsi Sulawesi Utara. Tahukah kamu hal apa yang harus kamu lakukan biar kamu bisa nyaman tinggal di kota Manado ?

Berikut ini kami beritahukan berdasarkan dari kondisi dan pengalaman kami saat menetap di kota Manado.

  • Jangan rasis atau SARA.

Manado adalah kota yang anti dengan diskriminasi agama, anti rasisme dan suku. Orang Minahasa itu terlalu baik dengan orang luar, siapa saja boleh datang dan tinggal di kota ini, melakukan perdagangan pun bebas, tanpa memandang orang itu dari suku mana dan agama apa. Tapi kamu tidak boleh rasis atau menjadi provokator disini. Kalau ada orang yang rasis atau menjadi provokator di kota ini, yang datang lebih dulu kadang bukan aparat, tapi perkumpulan-perkumpulan adat seperti Brigade Manguni. Kalau kesalahanmu berat, kemungkinan akan di usir atau terus diawasi. Biasanya orang yang sudah terlanjur melakukan status provokasi atau SARA, akan langsung di cap Teroris. NKRI dan Pancasila adalah harga mati di daerah ini.

  • Jangan “kepo” dan nyinyir dengan apa yang orang makan dan ngomongin privasi orang lain.

Kamu tidak boleh stress dan pusing kalau anda melihat orang lain memakan makanan yang menurutmu najis atau tidak halal. Jangan kamu sampai menegurnya karena itu hanya akan mencari masalah. Kalau tidak suka simpan saja dalam hati. Di Manado dan Minahasa nggak ada itu yang namanya “grebek-grebek” restaurant atau rumah makan, mau dia jual masakan atau daging apapun, selama itu bukan daging manusia.

  • Di Manado atau daerah Minahasa setiap minggu pasti ada mingguan atau syukuran di beberapa keluarga atau rumah.

Kalau kebetulan tempat tinggal anda dekat dengan rumah keluarga yang mengadakan sykuran tersebut, anda harus terbiasa dengan hal ini; ada sound musik yang lumayan keras karena biasanya sambil syukuran ada lagu atau karaoke bersama, entah sambil dansa-dansa atau tidak, intinya di setiap mingguan pasti ada musiknya. Lebih baik anda join sambil bebas makan-makan dengan keluarga penyelenggara sampai perut anda kenyang daripada anda mencoba menegur minta dikecilkan volumenya walau itu dengan sopan sekalipun.

  • Mengalahlah berkendara saat ada kawalan rombongan pengantar jenazah

Kalau anda bertemu dengan rombongan atau kawalan yang membawa jenazah untuk dikubur, lebih baik mengalah saja untuk pelan dan minggir sebentar. Percuma mengeraskan hati dengan alasan “setiap orang punya hak yang sama di jalan”, itu tidak mempan dan tidak berguna. Kalau kamu ngotot nerobos, biasanya mobil akan digores atau kaca spion di patahkan. Ya syukur-syukur nggak sampe berkelahi atau dihajar. Sesama orang Manado pun sudah saling mengerti mengenai hal ini. Lebih baik ngalah daripada nambah-nambah masalah atau kerjaan.

  • Jangan menegur orang mabuk

Kalau kamu sedang jalan malam di komplek perumahan dan kebetulan ketemu dengan orang yang sedang minum-minum, senyum saja dan jalan terus, jangan sok-sok menegur.

  • Jangan merasa pintar dan sombong

Saat kamu sedang berkumpul dengan orang yang sedang minum-minum. Tidak perlu bicara terlalu tinggi. Bisa saja diantara orang yang sedang minum-minum itu ada seorang doktor atau master yang mengajar di Universitas atau pejabat eselon III. Orang Manado atau Minahasa rata-rata sekolah minimal S1 walaupun suka berkumpul..