Setiap orang tidak ingin hubungan dalam berumah tangga kandas dan berantakan. Ada pepatah mengatakan  lebih baik melepaskan, daripada menggenggam sesuatu yang menyakitkan terus menerus.

perceraian adalah pengalaman yang pahit dalam berumah tangga.namun, perceraian memiliki dampak positif

1. Anda memiliki lebih banyak waktu untuk anak-anak
Jika ketika menikah Anda merasa sangat sulit untuk menemukan waktu berkumpul bersama, ketika bercerai, Anda akan lebih menghargai setiap waktu yang dimiliki.
Alasan umum yang terjadi pada pasangan menikah adalah mereka tidak bisa menemukan waktu bersama, meninggalkan anak dan pasangan untuk pekerjaan, yang berakhir pada kehilangan alasan mengapa mereka memutuskan menikah di awal waktu.
Perceraian dapat memberi Anda pelajaran berharga untuk memperbaiki diri.

2. Anda bisa menjadi lebih dekat dengan anak-anak
Seperti yang telah disebutkan di atas, tidak ada pasangan menikah yang berharap berakhir dengan perceraian. Namun, jika perceraian terjadi, kemungkinan Anda dan mantan pasangan harus membagi waktu anak-anak secara adil. Hal ini dapat menjadi kesempatan bagi Anda untuk lebih merindukan keberadaan mereka, ketika mereka sedang tidak di sisi Anda.

3. Anda tidak perlu mencari persetujuan siapapun lagi
Ketika menikah, apapun yang Anda lakukan harus benar-benar dipikirkan dan berdasarkan keputusan Anda dan pasangan. Ada saat di mana Anda merasa lelah untuk mencari persetujuan pasangan. Ketika bercerai, Anda bebas melakukan apapun tanpa perlu menunggu persetujuan dari siapapun.

4. Kebahagiaan Anda tidak bergantung pada siapapun, kecuali diri sendiri
Masih banyak orang menggantungkan kebahagiaan pada orang lain, bahkan ketika mereka tahu bahwa kebahagiaan datangnya dari diri sendiri. Tidak ada yang dapat membuat diri Anda bahagia kecuali diri Anda sendiri.
Sama halnya ketika bercerai, jangan gantungkan kebahagiaan pada orang lain, terutama mantan pasangan. Cari dan buat kebahagiaan diri Anda sendiri.

5. Anda bisa menemukan diri sendiri lagi
Memutuskan perceraian bukan satu hal yang mudah, terutama jika ada anak-anak di dalamnya. Namun sekali lagi, ambil keputusan yang paling tepat dan bijak menurut diri Anda sendiri, temukan diri Anda kembali, dan buatlah menjadi lebih baik dan bahagia.